Selasa, 12 April 2016

TIDAK ADA SHALAT RAGHA'IB, TIDAK ADA SHALAT TERTENTU, TIDAK ADA PUASA TERTENTU PADA BULAN RAJAB!!!

⛔💥❌ TIDAK ADA SHALAT RAGHA'IB,  TIDAK ADA SHALAT TERTENTU,  TIDAK ADA PUASA TERTENTU PADA BULAN RAJAB!!!

-----------
🔲 ‏قال الحافظ ابن حجر العسقلاني الشافعي:
لم يرد في فضل شهر رجب ولا في صيامه ولا في صيام شيء منه معين،ولا في قيام ليلة مخصوصة فيه،حديث صحيح يصلح للحجة. اهـ

☀🌅 IBNU HAJAR AL-'ASQALANI ASY-SYAFI'I:
"Tidak ada satu HADITS SHAHIH PUN yang bisa dijadikan hujjah (argumen/dasar hukum) tentang keutamaan bulan Rajab , tidak pula keutamaan berpuasa padanya, dan tidak pula keutamaan puasa di hari-hari tertentu padanya, dan tidak pula shalat malam secara khusus padanya."

📚 Tabyiin al-'Ajab, hal.  18

📘 unduh kitab "TABYIINU AL-'AJAB bi maa Warada fi Fadhli Rajab" | PDF
📥 http://goo.gl/LzHbGJ

.................................

🔲 ‏قال ابن رجب:
لم يصح في شهر رجب صلاة مخصوصة تختص به، والأحاديث المروية في فضل صلاة الرغائب أول ليلةجمعة من شهر رجب كذب، وهذه الصلاة بدعة عند جمهورالعلماء. اھ

Ⓜ Ibnu Rajab al-Hanbali rahimahullah juga berkata,

"Tidak shahih tentang suatu shalat tertentu di bulan Rajab yang khusus di bulan tersebut. Hadits-hadits yang diriwayatkan tentang keutamaan shalat Ragha'ib pada malam Jum'at pertama dari bulan Rajab adalah DUSTA, dan SHALAT INI BID'AH menurut mayoritas (jumhur) ulama'.

📚 Latha'if al-Ma'arif,  hal.  118

....................................

⛵ ‏قال الحافظ ابن رجب الحنبلي البغدادي:
وأما الصيام فلم يصح في فضل صوم رجب بخصوصه شيء عن النبي صلى الله عليه وسلم ولا عن أصحابه. اهـ

Ibnu Rajab Al-Hanbali Al-Baghdadi rahimahullah mengatakan,

"Adapun puasa, maka TIDAK SAH SATU HADITS PUN dari Nabi shallallahu alaihi was sallam, tidak pula dari ucapan shahabat-Nya tentang keutamaan puasa di bulan Rajab secara khusus."

📚 Latha'if al-Ma'arif, hal. 118

•••••••••••••••••••••
🌠📝📡 Majmu'ah Manhajul Anbiya
📟▶ Join Telegram https://tlgrm.me/ManhajulAnbiya
💻 Situs Resmi http://www.manhajul-anbiya.net

~~~~~~~~~~~~~~~~~

INI BUKANLAH SIFAT KAUM MUKMININ !

○●○●○●○
🔰 Renungan Pagi 🔰
——————————————
🔘 INI BUKANLAH SIFAT KAUM MUKMININ !
——————————————
🎓 Berkata Al-'Allamah Robi' bin Hadi Al-Madkhali hafizhahullah:

《 Apabila datang kepadamu sesuatu dari hawa nafsumu; lantas engkau memperturutkannya, dan apabila datang kepadamu dengan (membawa) Al-haq dan menyelisihi hawa nafsumu; lantas engkau menolaknya, dan engkau tolak pengusungnya, maka ini bukanlah sifat-sifat mukminin, ini adalah sifat-sifatnya yahudi,

☝️ dan aku berlindung kepada Allah dari muslim manapun yang padanya ada penyakit yahudi ini, apabila datang kepadanya dengan membawa apa yang sesuai nafsunya dia terima, dan apabila datang dengan sesuatu yang menyelisihi hawa nafsunya dia tolak,

▪️ dan kami berlindung kepada Allah dari penyakit ini, dan kami berlindung kepada Allah dari manhaj-manhaj (metode-metode) dan dari tarbiyah (pembinaan) yang dapat membawa pelakunya ke dalam hawa nafsu ini,

🔸 maka kami meminta kepada Allah keselamatan dan kesejahteraan. 》

             •┈┈┈••✦✿✦••┈┈┈•

📚 Marhaban Ya Tholibal Ilmi, hal: 412.
——————————————
✍ قـال الـشـيخ الـعلامـة ربيع بن هادي الـمدخـلـي- حفظه الله تعالى -:

▪إذا جـاءك شـيء من أهـواء نفسـك تأخـذه ، وإذا جـاءك بالـحق وخـالف هـواك ترفضه ، وترفـض أهلـه ، هذه لـيست صفـات الـمؤمنين ، هـذه صفـات الـيهود ، وأعـيذ بالله أي مسلـم أن يكون فيه هذا الـمرض الـيهودي ، إذا جـاءه مـايهـواه قبلـه ، وإذا جـاء ما يخـالـف هـواه  رده ،

 ☝🏻فـنعوذ بالله من هـذا الـداء ، ونـعوذ بالله من مـناهـج ومن تربيـة تـردي أصحابهـا في هـذه الـهوة ،

▫فـنسأل الله الـعافيـة والـسلامة.

[مرحبـا يـا طالـب العلـم (صـ٤١٢)]
---------------------
Broadcast by
Ahlus Sunnah Karawang;
📜 Channel MutiaraASK,
http://bit.ly/MutiaraASK
🌍 Website ASK,
http://bit.ly/BlogASK
💬 BBM Mutiara Salaf,
Pin:54ABD49E | Channel:C001C7FFE

➥ #renungan #sifat_mukminin #sifat_yahudi

Minggu, 10 April 2016

DIA TAK SEMPURNA

🍋🌺 DIA TAK SEMPURNA

✍ Asy Syeikh Al Utsaimin rohimahullah:

☝ Selayaknya bagi seorang suami untuk tidak cepat marah dengan semua urusan (rumah tangganya), karena PASTI DIA AKAN MELIHAT ADANYA KEKURANGAN, sedangkan dirinya sendiri punya banyak kekurangan, dan dia bukanlah orang yang sempurna dari segala sisi, maka istrinya lebih lebih memiliki kekurangan.

🍥 Dan juga bagi seorang suami untuk bisa menimbang keburukan dengan kebaikan istrinya.

💤 Sebagian istri apabila suaminya sakit terkadang DIA RELA TIDAK TIDUR DI MALAM HARI, dan sang istri telah banyak taat kepada dirinya.

⁉Kemudian ketika dia menceraikannya kapan dia akan mendapatkan seorang istri lagi?

👉  Kalau seandainya dia mendapatkan ganti istri yang lain maka bisa jadi yang kedua LEBIH BURUK dari istri yang pertama.

🍋 Demikianlah bagi seorang suami untuk bisa bersikap bijak sehingga dia bergaul dengan istrinya dengan cara yang paling sempurna.

🌺 Dan seorang suami jika dia membiasakan dirinya untuk berakhlaq baik maka dia akan bisa mengendalikan dirinya, maka dia akan tenang hidupnya.

••••••••••••••••••••••••••

📥 Sumber: Syarhul Mumti' 12/385
💾 Telegram: https://bit.ly/Berbagiilmuagama
📑 Alih bahasa: Abu Arifah Muhammad Bin Yahya Bahraisy

~~~~~~~~~~~~~~~~~~~